Jangan menikahi laki-laki yang memiliki 5 sifat ini!
Menikah adalah komitmen yang paling lama bahkan hingga seumur hidup. Sudah menjadi dambaan setiap pasangan untuk memiliki pernikahan yang harmonis. Namun, perbedaan yang terdapat pada setiap pasangan ini perlu diperhatikan. Memilih pasangan untuk hidup satu atap dan berkomitmen untuk seumur hidup itu tidak mudah.
Banyak pertimbangan yang harus dilakukan sebelum memutuskan untuk menikah. Salah satu yang terpenting adalah sifat dan sikap dari pasangan itu sendiri. Butuh pengorbanan, toleransi, dan juga komitmen yang kuat dari setiap pasangan dalam suatu hubungan. Maka perlu diperhatikan jangan sampai nantinya kehidupan perinakahanmu membawa pada kesengsaraan dan pasangan malah menjadi neraka bagimu. Oleh karena itu, hindarilah laki-laki dengan sifat-sifat berikut.
1. Akhlak yang Buruk
Akhlak adalah hal terpenting yang menjadi patokan cerminan diri seseorang. Akhlak seseorang dapat terlihat dari setiap perilaku dan kehidupan sehari-harinya. Tentunya kamu sudah mengetahui dan memahami akhlak dari pasanganmu, bukan? Jika pasanganmu mempunyai perangai dan buruk akhlaknya, sudah dipastikan perlu kamu pertimbangkan baik-baik perkara tersebut. Karena jika buruk akhlaknya, takkan terselamatkan hubungan pernikahan kalian ketika sedang dalam perjalanan.
2. Perilaku Kasar & Arogan
Wanita adalah makhluk yang lemah lembut meskipun sedikit rumit dan sulit dimengerti. Dibalik sikap tangguhnya seorang wanita tetapi hatinya begitu rapuh. Perjalanan dalam hubungan rumah tangga tentunya berlika-liku dan akan menemui kerikil-kerikil tajam yang memicu pertengkaran. Maka penting sekali melihat bagimana pasanganmu. Jika ternyata pasanganmu memiliki tempramental kasar dan bersikap arogan, sebaiknya segera kamu tinggalkan. Karena jika tidak bersiaplah untuk menghabiskan sisa hidupmu dengan tidak ada artinya.
3. Pelit & Pemalas
Harga diri laki-laki adalah tanggung jawabnya. Tanggung jawab seorang lelaki setelah menikah adalah memberikan nafkah kepada keluarganya. Jika pasanganmu memiliki sifat pemalas dan pelit maka besar kemungkinan dia tidak akan mau bekerja dan akan menjadi benalu. Alih-alih bekerja, dia malah lebih senang menggantungkan diri pada wanitanya. Laki-laki seperti inilah lebih baik untuk kamu tinggalkan dan mencari yang lain yang lebih pantas untuk dimiliki.
4. Tidak Pernah Salat
Sudah menjadi kewajiban sebagai seorang muslim untuk melaksanakan ibadah salat. Oleh karena itu sudah sepatutnya salat ini tidak bisa ditinggalkan. Namun, jika pasanganmu tidak pernah salat, maka sebaiknya tinggalkan. Karena kewajiban sebagai hamba Allah SWT saja tidak pernah dia lakukan apalagi untuk menjalankan ibadah lainnya bersamamu kelak dalam kehidupan rumah tangga bisa jadi akan ditinggalkannya pula.
5. Tidak Menjaga Pandangannya
Lelaki yang tidak bisa menjaga pandangannya ini merupakan tipe yang akan sulit mengalihkan pandangannya pada wanita yang berparas menarik. Hal inilah yang akan memicu pertengkaran karena tentunya mecurigakan untuk terjadinya perselingkuhan. Manusia adalah makhluk yang dinamis. Berawal dari saling pandang, saling sapa kemudian bisa malah menjadi jadi untuk saling suka dan berbalas perasaan. Pilihlah laki-laki yang dapat menundukkan pandangannya.
Maka dari itu, sebagai wanita kamu harus bisa memilih untuk memutuskan bersama siapa kamu akan menghabiskan sisa waktu hidup ini agar kelak tidak menyesal ketika telah menjalani kehidupan setelah pernikahan. Perbaikilah dirimu sebagaimana agar kamu bisa mendapatkan jodoh yang terbaik pula. Semoga bermanfaat ya sobat Ajakan.